SafelinkU – Salah satu cara untuk mendapatkan uang di Internet ialah dengan cara memanfaatkan segala peluang yang ada. Rata-rata banyak blogger ingin sekali menghasilkan uang dengan cepat akan tetapi bingung karena belum bisa memonetisasi websitenya.
Jika anda belum memiliki penghasilan dari blog yang anda kelola, tidak ada salahnya anda mencoba memanfaatkan situs pemendek URL untuk menghasilkan uang dari situs yang anda kelola.
Mungkin ini cara yang sedikit sulit jika blog anda tidak memiliki tautan url yang banyak, tetapi berbeda jika situs anda memiliki banyak url keluar seperti File Aplikasi, Video, Script Free fire, Pubg, ML, dan lainnya anda bisa dengan mudah mendapatkan uang dengan situs SafelinK.
Untuk Safelink atau situs Shorturl yang akan saya ulas saat ini yaitu Safelinku, pastinya jika anda pernah mendownload sebuah file di internet pernah melihat url yang diarahkan ke Safelinku (semawur.com).
Nah, begitulah cara kerja SafelinkU. Jika ada orang yang mengklik url yang diarahkan ke situs SafelinkU, maka pemilik URL akan mendapatkan imbalan uang.
Untuk lebih jelasnya anda bisa simak ulasan lengkapnya ulasan beserta Cara daftar SafelinkU dibawah ini.
Tentang SafelinkU
Safelinku adalah layanan pemendek url atau biasa disebut juga dengan sortlink, jika anda sudah pernah mengenal adfly mungkin tidak akan bingung lagi mengenai apa itu SafelinKu.
Pada intinya safelinku adalah situs untuk memendekan url, dimana jika url itu di klik maka akan terlebih dahulu di bawa ke halaman safelinku (semawur.com) yang memungkinkan anda akan mendapatkan uang dari link yang di klik tersebut.
Baca Juga : Cara Daftar Itemku Creator Guild
Hal ini sama halnya seperti adfly, Safelinkblogger, dll. Semakin banyak link itu di klik oleh orang, maka semakin banyak pula penghasilan yang akan anda dapatkan.
Setiap situs memang memiliki kelebihan dan kekurangannya, Walaupun terbilang masih muda dan berasal dari situs lokal Indonesia akan tetapi banyak yang harus dipertimbangkan dari situs ini dan wajib anda coba.
Fitur dan Kelebihan SafelinkU
Banyak fitur juga kelebihan yang ada pada safelinku dan tidak kalah jika bandingkan dengan situs luar lainnya. berikut kelebihannya:
1. CPM Tinggi
Salah satu kelebihan dari safelinku yang bisa Anda manfaatkan dengan maksimal tentu yaitu adanya CPM yang tinggi dan hal Ini merupakan sesuatu yang paling banyak di cari oleh banyak orang.
Anda bisa mendapatkan bayaran pada setiap seribu tayangan dengan harga yang lumayan tinggi dibandingkan dengan shorner lainnya. Di Indonesia saja bayaran yang dikeluarkan oleh situs ini untuk setiap 1000 tayangan adalah $ 20.
Tentunya bisa Anda bayangkan berapa uang yang akan Anda dapatkan ketika bisa mencapai tayangan hingga berjuta-juta. Pastinya Anda akan sangat diuntungkan dengan adanya penggunaan safelinku yang dilakukan.
2. Payout Mudah
Adanya payout atau opsi penarikan yang lebih mudah dan gampang, dimana minimal payout yang tersedia hanya sebesar $5 (lima dollar) saja.
Tentunya dengan adanya minimum payout yang rendah imi maka Anda akan diuntungkan dari hal tersebut, karena penghasilan yang anda dapatkan tidak terpotong secara besar.
Dengan begitu uang yang nantinya Anda dapatkan masih bisa di katakan dalam kategori yang cukup besar dibandingkan dengan Shortener yang lainnya.
3. Registrasi Mudah
Dengan adanya registrasi yang lebih mudah dilakukan dan juga tanpa syarat. Biasanya di situs pemendek url yang lain Anda akan di persulit pada saat daftar. Pada situs ini, meskipun CPM yang di suguhkan sangat tinggi, Anda tidak akan di repotkan di dalam hal registrasi.
4. Mass Shrinker
Dengan menggunakan fitur mass shinker, Anda bisa memendekan 20 link sekaligus secara beraa dengan hanya satu kali klik saja.
Hal ini bertujuan untuk mempermudah para pengguna dalam upaya memperpendek url yang jumlahnya lebih dari satu link, agar pengguna tidak repot-repot untuk memendekkan linknya satu per satu.
5. Tools Script Safelinku
Script yang bisa dipasang pada situs web atau blog. Anda bisa mengubah semua link yang ada di blog Anda dengan hanya menggunakan satu script ini saja (Include/Exclude)
Jadi, anda tidak perlu repot untuk mengganti semua link yang ada di web Anda. Script ini juga sangat berguna untuk Anda yang sering gonta-ganti url shortener. Anda hanya perlu mengubah url yang dikecualikan di script ini saja tanpa harus mengubah semua link yang ada di postingan blog Anda.
6. Program Referral
Anda akan mendapatkan komisi sebesar 10% dari setiap orang yang berhasil Anda undang untuk menggunakan safelinku.
Untuk mendapatkan penghasilan lebih dari program referral, Anda bisa mengundang teman di Sosmed seperti facebook, twitter, whatsapp, line, telegram dan lain-lain.
Dari beberapa kelebihan diatas, tentunya masih ada beberapa kelebihan lainnya yang dimiliki oleh safelinku dan bisa anda manfaatkan semaksimal Mungkin.
Cara Daftar SafelinkU
Untuk cara mendaftar SafelinkU sebenarnya cukup mudah, hanya perlu beberapa langkah saja. Berikut caranya:
- Pertama masuk pada situs SafelinkU untuk mendaftar akun DISINI
- Silahkann isi form registrasi, lebih jelasnya Anda bisa melihat contohnya dibawah ini.
- First Name : Dul
- Last Name : Bjn
- Username : Dulbjn (Username ini harus unik dan tidak boleh sama dengan anggota lain, anda dapat menambahkan angka jika username sudah dipakai oleh anggota lain)
- Email : EmailAnda@gmail.com (Masukan email aktif untuk digunakan verifikasi Akun dan pada saat lupa sandi)
- Password : ****** (Masukan kata sandi minimal 6-8 digit)
- Re-Enter Password : (Masukan kembali Password yang sama)
Negara : Indonesia - Klik Captcha “Saya bukan robot’ (verifikasi Captcha sesuai yang yang diperintahkan).
- Terakhir Klik Submit
- Setelah itu Anda akan dibawa ke halaman login, silahkan anda isi Username dan Password sesuai data yang anda daftarkan. Ceklis “Saya bukan robot” dan klik Sign In.
Daftar akun dan proses login akun sudah selesai. Selanjutnya kita ke cara menggunakan Safelinku agar bisa mendapatkan penghasilan.
Cara Menggunakan SafelinkU
Cara menghasilkan uang maupun pulsa di Safelinku ini ada beberapa opsi yaitu dengan perpendek URL secara manual, Mengundang teman, dan dengan Full Page Script auto redirect jika memiliki blog yang yang sudah mempunyai banyak link.
Cara Menggunakan SafelinkU Perpendek URL Manual
Cara umum jika Anda hanya ingin memperpendek url satu atau beberapa url (Mass Shrinker), yaitu dengan memasukan link pada form yang disediakan dihalaman awal dan klik tombol seperti pesawat kertas. Nantinya link yang dihasilkan akan diperpendek dan siap untuk dibagikan ke teman-teman di sosial media maupun media lainnya.
Jika Anda memiliki beberapa link, Anda bisa menggunakan tools Mass Shrinker. Anda bisa memasukkan link hingga 20 URL per baris untuk diperpendek dan ditambahkan ke akun Anda.
Namun perlu diketahui, ‘Mass Shrinker‘ ini bisa saja dinonaktifkan di akun jikalau Anda menyalahgunakannya. Lebih tepatnya, tools ini hanya untuk tautan yang benar-benar akan Anda pakai atau bagikan.
Cara Mengundang Teman di SafelinkU
Pastikan Anda sudah daftar akun safelinku agar bisa membagikan link referral Anda dan dapatkan komisi sebesar 10% dari teman yang berhasil anda undang. berikut cara undang teman di SafelinkU:
- Login ke SafelinkU
- Pilih menu Invite
- Lalu silahkan salin link referral Anda, atau jika Anda ingin memasang Banner di blog, Anda bisa menggunakan Banner Referral. Sesuaikan saja ukurannya.
Cara Menggunakan Full Page Script Auto Redirect SafelinkU
Full page script adalah sebuah fitur untuk memperpendek semua url yang ada di halaman website, untuk memasang Full page script Anda hanya perlu mengcopy kodenya di halaman berikut DISINI
1. Shorten Exclude
Jika Anda ingin mempersingkat semua link kecuali domain yang ditentukan, gunakan kode di shorten exclude, ubah atau tambahkan nama domain yang tidak ingin Anda persingkat. Misalnya jika Anda ingin menyingkat semua link pada situs, maka Anda hanya perlu mengecualikan url domain Anda sendiri.
Contoh Script
<!– Safelinku.com Full Page Script Exclude–>
<script type=”text/javascript”>
var go_url = ‘https://semawur.com/’;
var api = ‘Api Token’;
var shorten_exclude = [‘domainanda.com
‘, ‘mysite.com
‘, ‘mydomain.com
‘];
</script>
<script src=’https://safelinku.com/js/web-script.js’></script>
<!– Safelinku.com Full Page Script Exclude–>
2. Shorten Include
Jika Anda ingin mempersingkat tautan hanya di domain tertentu gunakan saja kode di shorten include, ubah atau tambahkan nama domain yang ingin Anda persingkat. Salin dan tempel di situs atau blog Anda. Misalnya Anda ingin menyingkat semua url yang mengarah ke situs Facebook, maka Anda bisa memasukkan url facebook.com.
Contoh Script
<!– Safelinku.com Full Page Script include–>
<script type=”text/javascript”>
var go_url = ‘https://semawur.com/’;
var api = ‘Api Token’;
var shorten_includ = [‘facebook.com
‘, ‘shorten-this-domain.com
‘, ‘moredomain.com
‘];
</script>
<script src=’https://safelinku.com/js/web-script.js’></script>
<!– Safelinku.com Full Page Script include–>
Cara Memasang Full Page Script Auto Redirect SafelinkU
Anda bisa memilih salah satu Script yang disediakan, saya sendiri lebih suka menggunakan Script Shorten include karena hanya perlu mengecualikan domain yang ingin dikecualikan saja. Adapun cara pasang Full Page Script auto redirect ini adalah seperti berikut:
- Masuk ke dasbor situs Anda
- Kemudian tempelkan Script di bawah kode <body>
- Jika Anda menggunakan blogger cukup pergi ke Template > Edit HTML kemudian tekan CTRL + F cari code <body> dan tempelkan di bawahnya
- Tempelkan scriptnya atau bisa juga Anda tempelkan pada tata letak widget Sidebar Anda.
Catatan: Jika terdapat error pada link pendek seperti Kosong (halaman kosong) berarti link tujuan tidak boleh dipersingkat. contoh link yang tidak diizinkan seperti domain porno, retas atau phishing, dan tautan pendek dari safelinku sendiri.
F.A.Q
Opsi Penarikan Saldo di SafelinkU
Terdapat beberapa daftar metode penarikan yang bisa anda gunakan di SafelinkU dan minimal withdraw yaitu 50.000 rupiah adapun pilihan cara atau metode withdraw khusus Indonesia adalah sebagai berikut:
- Bank Transfer (Indonesia)
- Pulsa All operator (Indonesia)
- OVO (Indonesia)/
- GopayGojek (Indonesia)
- DANA (Indonesia)
Cara Mengambil Uang di SafelinkU
Masuk ke member area lalu pilih menu Settings > Payment > lalu silahkan pilih salah satu metode penarikan yang sudah saya sebutkan di atas lalu klik Save.
Setelah itu masuk ke menu withdraw dan klik Request withdraw.
Pembayaran akan diproses selambat-lambatnya 3 sampai 7 hari setelah permintaan penarikan diajukan (tidak termasuk hari libur, Sabtu dan hari Minggu)
Jika dalam 3 hari setelah status penarikan selesai dan belum menerima pembayaran silahkan hubungi Admin SafelinkU!
SafelinkU Tidak Bisa Login
Untuk masalah ini saya sendiri pernah mengalaminya. Ini terjadi karena ada sedikit masalah pada situs SafelinkU. Jadi semua data dari member hilang.
Tapi tenang saja Anda masih bisa memulihkan akun Anda dengan cara menghubungi Admin SafelinkU melalui Messenger atau WA. Yang perlu Anda siapkan yaitu username, email, bukti berupa screenshot penarikan terakhir jika ada.
Jika akun Anda tidak melanggar kebijakan pihak Safelinku, maka akun Anda akan kembali di aktifkan dan saldo Anda tetap aman.
SafelinkU Scam or Legit?
Sudah hal biasa jika ada yang bertanya mengenai hal semacam ini pada situs untuk menghasilkan uang. Situs safelinku sampai saat ini masih eksis dan masih banyak di manfaatkan oleh para blogger termasuk saya sendiri pada blog download yang saya kelola.
Anda tidak perlu khawatir mengenai itu, karena SafeLinkU sudah terbukti Membayar pada semua membernya. Bahkan sampai saat ini Safelinku adalah layanan pemendek URL yang paling banyak dipakai oleh para blogger di Indonesia. Hal tersebut sering saya jumpai sendiri dibanyak blog-blog download yang pernah saya kunjungi.
Kesimpulan
Safelinku adalah shorturl legit dan terpercaya serta terbukti membayar. Tidak menunggu lama cobalah buktikan sendiri.
Jika anda memiliki pengalaman menarik mengenai situs shorturl ini boleh anda bagikan pada kolom komentar dibawah agar semua tahu tentang hal itu.
Jadi itulah ulasan mengenai pemendek URL penghasil Uang serta Cara Daftar akun safelinku. Semoga bisa menambah wawasan Anda dan semoga bermanfaat.