Review Triv Exchange – Jual Beli Bitcoin Indonesia


Review Triv Exchange – Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan ulasan mengenai salah satu platform exchange trading lokal yang namanya semakin dikenal oleh banyak orang.

Seperti yang kita tahu, dengan berkembangnya teknologi yang semakin pesat membuat koin Crypto semakin banyak dikenal oleh banyak orang.

Dengan berkembangnya minat untuk melakukan trading dan investasi Crypto inilah banyak bermunculan exchange yang siap membantu mereka untuk melakukan itu.

Review Triv Exchange. Apa itu Triv?. Triv Adalah
Review Triv Exchange

Berbicara mengenai exchange, pada artikel ini kami akan mengulas platform exchange lokal yang namanya cukup dikenal. Exchange tersebut yaitu Triv.

Review Triv Exchange

Apa itu Triv? Triv adalah sebuah platform exchanger lokal yang memungkinkan pengguna melakukan kegiatan trading dan investasi coin crypto dengan cara mudah, nyaman dan juga aman.

Triv memiliki tampilan yang sederhana dengan 60 lebih jenis koin yang bisa dilihat secara real-time. Sehingga dengan tampilan yang sederhana tersebut dapat memudahkan setiap pengguna untuk melakukan transaksi.

Terdapat 2 pilihan dalam melakukan investasi atau trading di platform ini, kamu bisa menggunakan aplikasi Triv yang ada di Google Play Store atau menggunakan Triv | Pro (tpro.co.id). Jika kamu ingin mencoba Triv | Pro, kamu bisa klik pada banner dibawah ini.Cara Daftar Akun Triv ProSebenarnya dengan membuat akun Triv, akun kamu secara otomatis juga akan terdaftar pada Triv | Pro (Tpro.co.id). Kamu juga bisa login dengan email dan password yang sama tanpa perlu melakukan verifikasi email ulang jika kamu ingin menggunakan Triv | Pro.

Apa Perbedaan Triv dan Triv | Pro?

Triv merupakan tempat jual beli bitcoin, ethereum, perfect money, paypal dan e-money, dan aset digital lainnya yang bersistem brokerage yakni (jual-beli secara langsung dengan Triv).

Sedangkan Triv | Pro merupakan tempat trading dan sekaligus bmarketplace untuk pengguna crypto yang lebih berpengalaman dalam dunia Cryptocurrency. Dengan Triv | Pro, kamu bisa menentukan jenis order kamu seperti limit, stop loss, immediate or cancel dan juga good till time .

Persamaan dari kedua platform tersebut sama-sama mendukung transaksi secara real-time dan 24/7 ke berbagai Bank.

Apakah Triv Aman?

Bursa aset kripto Triv secara resmi telah terdaftar dan diawasi BAPPEBTI (Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi) dan Kominfo sebagai Pedagang Fisik Aset Kripto.

Triv telah memenuhi sejumlah persyaratan yang ditetapkan oleh badan di bawah Kementerian Perdagangan Republik Indonesia yang bisa dipastikan Triv aman dari penipuan.

Fitur-Fitur Triv

  1. Spread (selisih harga jual-beli) yang terendah dan terbaik di market.
  2. Jual beli aset seperti Bitcoin, BNB, Dogecoin, USDT, Paypal, Perfect Money dan berbagai aset digital lainnya
  3. Deposit dan tarik rupiah secara real-time dan Instant selama 24 jam ke berbagai e-Wallet dan Bank di Indonesia
  4. Pantau harga token secara real-time & dapatkan berita menarik seputar aset digital dari berbagai media hanya dengan satu aplikasi Triv.

Artikel Terkait:

Kelebihan Triv

  1. Daftar dan Verifikasi Mudah
  2. Terdapat Pilihan Deposit (e-Wallet & Bank)
  3. Fitur Transaksi Beli/Jual Paypal
  4. Fitur Top Up Pulsa & Digital Lainnya
  5. Tampilan Sederhana dan Ringan
  6. Mudah Digunakan Untuk Pemula

Kekurangan Triv

Jika ada kelebihan pastinya akan ada kekurangan, Dimana kekurangan dari Triv yaitu pilihan token crypto yang masih terbatas, dan biaya withdraw lumayan mahal. Akan tetapi menurut kami itu masih dibawah batas wajar.

Saran dan Penutup

Sekedar saran, lakukan withdraw dengan jumlah besar dan jangan terlalu sering melakukan penarikan dengan jumlah kecil supaya tidak terlalu sering terkena fee dari withdraw ini.

Demikian untuk ulasan kali ini mengenai ulasan atau review dari Triv Exchange – Bitcoin Indonesia. Semoga bermanfaat untuk teman-teman semuanya!