Cara budidaya belut

Cara Membuat Media Budidaya Belut Yang Mudah
Halo sobat 1001ikan kali ini saya akan mengulas tentang cara budidaya belut.Untuk membudidayakan belut tentu saja kita harus menyiapkan media untuk belut itu sendiri. Nah, media budidaya belut ini tidak semudah dengan jenis ikan lainnya. Hal ini dikarenakan belut memiliki karakteristik yang berbeda dengan hewan air yang lainnya. Yaitu hidup dilumpur dengan kondisi air harus bersih. Oleh karena itu kita harus memnyiapkan media untuk budidayabelut terelebih dahulu sebelum memulai usaha budidaya belut.

1001ikan

Untuk cara membuat media budiadaya belut akan kami berikan step by stepnya pada uraian dibawah ini. Sehingga teman-teman para pelaku bisnis usaha budidaya belut dapat mengetahui cara membuat media budiaya belut dan dapat mempraktekan sendiri dirumah.

Persyaratan Lokasi Budidaya Belut

Hal pertama yang harus dilakukan oleh pembudiaya belut sebelum membuat media budidayabelut yaitu memilih lokasi yang akan digunakan sebagai tempat budidaya belut itu sendiri. Bahkan langkah ini harus dilakukan sebelum kita membuat kolam budidaya belut.

1001ikan

Untuk persyaratan tidak terlalu sulit. Yang dibutuhkan dalam  budidaya belut yakni air bersih yang mengandung unsur oksigen. Terutama pada saat pemeliharaan belut yang masih kecil. Dengan suhu udara yang ideal yaitu sekitar 25 – 31 derajat Celcius. Disamping itu dapat menyesuaikan dengan kondidsi lingkungan anda.

Proses pembuatan media budidaya belut.

Langkah selanjutnya setelah selesai menentukan lokasi untuk budidaya belut yaitu membuat media budidaya belut itu sendiri. cara membuat media budidaya belut ini tidak susah dan juga tidak mudah. Untuk lebih jelasnya silahkan simak cara membuat media budidaya belut berikut ini :

Alat dan bahan yang dibutuhkan :

Tanah yang memiliki struktur lumpur (contoh tanah di sawah)
Pelepah pisang
Jerami
Pupuk kandang
Cangkul
Bambu

Cara pembuatan media budidaya belut :

1. Pada umumnya media budidaya belut adalaah kolam yamng memiliki lumpur dengan ketebalan kurang lebih 10 cm
2. Setelah itu tambahkan jerami diatasnya dengan ketebalan 10 cm
3. Setelah jerami lalu tambahkan pelepah pisang yang sudah layu dan sudah dipotong-potong setebal 10 cm
4. Lapisan selanjutnya yaitu taburan tanah 5. setebal 5 cm
Setelah itu tambahkan air setinggi 10 cm

Yang perlu diperhatikan dalam membuat media budidaya belut ini yaitu memperhatikan agar air dapat mengalir terus menerus. Caranya yaitu memperhatikan media yang telah anda buat. Usahakan media tersebut miring ke salah satu tempat pembuangan air.
Cukup demikian artikel tentang cara budidaya belut. semoga bermanfaat dan terimakasih .

Leave a Comment