4 Cara Menggabungkan Video di Hp Android Termudah 2023


Cara Menggabungkan Video di Hp Android Termudah – Menggabungkan video adalah kebutuhan dasar bagi content creator demi memoles karyanya agar lebih menarik. Kompilasi dua video atau lebih yang dikemas sedemikian rupa memang terbukti menghasilkan alur cerita unik dan bagus. Kita biasa melihat konten video seperti ini di YouTube dan Instagram. Ingin tahu bagaimana cara menggabungkan video di hp android? Simak penjelasan dibawah.
Apabila dahulu harus mengandalkan laptop dan komputer, maka sekarang cukup mengandalkan aplikasi di Google Play Store. Semakin banyak aplikasi editing video canggih yang dikembangkan oleh developer. Seperti CapCut, Kinemaster, Videoshow dan lain sebagainya.

Cara Menggabungkan Video di HP
Cara Menggabungkan Video di HP

Tanpa panjang lebar, inilah cara menggabungkan video di hp android dengan mudah dan sederhana.

Cara Menggabungkan Video di Hp Android Untuk Pemula

1. Menggunakan Aplikasi Videoshow

VideoShow adalah aplikasi edit video android yang dikembangkan oleh developer VideoShow EnjoyMobi Video Editor & Video Maker Inc. Anda bisa menginstallnya dengan ukuran 35MB saja. Di Play Store sudah didownload lebih dari 100 juta pengguna, membuktikan bagaiamana keren danggihnya VideoShow.
Untuk membantu Anda membuat video kompilasi, bisa deh mencoba menggunakannya. Silahkan ikuti langkah-langkah berikut:

  • Pertama, download dan install Videoshow terlebih dahulu
  • Buka aplikasi Videoshow
  • Klik menu edit video, kemudian muncul halaman untuk memilih video. Disana juga terlihat opsi memilih semua video
  • Tandai beberapa video yang ingin digabungkan menjadi satu
  • Setelah video terpilih, kemudian klik tombol Start/Mulai
  • Tunggu sebentar, kemudian klik icon merah (sebelah kiri atas)
  • Pilih simpan ke galeri
  • Tunggu sampai proses selesai

2. Lewat Aplikasi DU Recorder

Jika dilihat dari namanya, mungkin Anda akan sedikit ragu. Namun tenang, meskipun lebih populer sebagai aplikasi perekam layar, ternyata ia juga bisa dimanfaatkan untuk menggabungkan dua video atau lebih menjadi satu.
DU Recorder berukuran sangat ringan, yaitu hanya 6,2 MB saja. Ikuti langkah-langkah berikut:

  • Download DU Recorder dan Install
  • Buka aplikasi DU Recorder, kemudian klik icon obeng dan tang (pengaturan) di bagian atas layar
  • Setelah itu muncul opsi edit video. Klik gabungkan video
  • Nantinya muncul video-video yang bisa dipilih untuk digabungkan. Klik video yang hendak dipilih, nanti muncul tanda centang
  • Sesudah menandai beberapa video yang diinginkan, klik gabung (kanan atas layar)
  • Apabila video yang Anda pilih beresolusi berbeda-beda, maka muncul dialog informasi. Langsung klik Konfirmasi saja untuk melanjutkan
  • Tunggu sampai proses selesai, lama atau tidaknya tergantung berapa banyak video yang digabungkan
  • Apabila sudah 100%, video siap dibagikan ke media sosial

3. Lewat Aplikasi WeVideo

Menggabungkan video menjadi lebih mudah dan simpel berkat bantuan aplikasi WeVideo. Anda bisa menginstallnya langsung dari Play Store dengan ukuran 23MB. Yuk ikuti langkah-langkah dibawah:

  • Pertama, silahkan download dan install WeVideo dahulu
  • Kemudian buka aplikasi WeVideo, klik tombol hijau di bagian kanan bawah
  • Nantinya muncul kerangka video, langsung klik tombol biru di kanan bawah
  • Selanjutnya muncul pilihan media untuk diedit. Pilih galeri tempat Anda menyimpan video
  • Klik setiap video yang ingin digabungkan, pastikan muncul tanda centang. Apabila sudah semua, klik centang hijau di kanan bawah
  • Kemudian muncul kerangka video, beri nama video tersebut dan klik tombol centang (kiri atas)
  • Pilihmenu create, apabila muncul penawaran klik Save with Watermark (gratisan)
  • Tunggu proses sampai selesai, otomatis tersimpan di galeri

4. Menggunakan KineMaster

Siapa sih yang tidak tahu KineMaster? Tentu hampir semua pemilik ponsel mengetahuinya. KineMaster adalah satu dari beberapa aplikasi editing video android tercanggih dan terpopuler. Untuk belajar editing video, recomended banget memasang KineMaster yang berukuran 65MB .
Inilah cara menggabungkan video di KineMaster:

  • Pertama, download dan install aplikasi KineMaster
  • Setelah itu buka KineMaster, klik icon + di bagian tengah untuk membuat lembar kerja baru
  • Tentukanaspek rasio (semisal 16:9)
  • Kemudian klik icon Media, pilih video yang ingin digabungkan. Apabila sudah, klik icon centang di pojok kanan atas. Lakukan berulang sampai video-video yang diinginkan semua dipilih
  • Setelah semua video dipilih, klik simpan (icon pojok kanan atas)
  • Klik Export dan tunggu prosesnya sampai selesai

Demikianlah pembahasan tentang cara menggabungkan video di hp android untuk pemula. Semoga bisa bermanfaat dan membantu Anda mengedit video tanpa kesulitan.