Orang yang berbuat baik pasti akan mendapatkan balasan yang baik, orang yang berbuat buruk juga pasti bakan balasan buruk.
Lemah Teles
Lemah Teles |
Lemah teles dalam bahasa jawa berarti tanah basah. Sebenarnya artinya memang sederhana, tetapi banyak makna filosofi yang ada dibalik kalimat tersebut.
Dalam filosofi jawa lemah teles ber-arti Allah sing bales atau Allah yang membalas. Dari semua amal perbuatan yang kita lakukan, pada akhirnya tuhan juga yang akan membalasnya entah itu baik atau buruk.
Lemah teles sering dipakai sebagai parikan oleh orang jawa saat menerima pemberian dari orang lain. Kalimat ini seperti mengungkapkan rasa Terima Kasih sekaligus Harapan.
Lanjutan
Pernahkah kalian mencium aroma tanah yang terkena air hujan yang pertama kali menetes pada tanah sehingga membuat tanah tersebut basah? Yaps, sangat khas baunya dan selalu di rindukan.
Nah, setiap orang pastinya ingin mempunyai kekhasannya sendiri dan bisa selalu dikenang oleh orang lain dan kehadirannya slalu ditunggu dan di rindukan orang lain.
Akhir Kata
Belajar memberi sesama sekecil apapun bantuan itu, kecil besar tidak menjadi masalah yang terpenting Ikhlas dalam memberi. Karena kecil besarnya pemberian pastinya akan diganti oleh oleh Tuhan.